Senin, 14 Februari 2011

Khasiat jeruk nipis untuk menurunkan kolesterol


Bicara soal kesehatan, ga tau kenapa gue kok lagi pengen nyari tau tentang khasiat jeruk nipis…. nih buah asli asam banget… tapiiii seger loh kalo dibikin minuman, apalagi dingin… wuh… fresh gila…. ga percaya, coba ajah, heuheu… oke deh, kita liat apa ajah khasiat dari jeruk nipis.

Tentang Jeruk Nipis

Jeruk nipis (citrusaurantifolia) termasuk salah satu jenis citrus Geruk. Jeruk nipis termasuk jenis tumbuhan perdu yang banyak memiliki dahan dan ranting. Batang pohonnya berkayu ulet dan keras. Sedang permukaan kulit luarnya berwarna tua dan kusam.

Tanaman jeruk nipis pada umur 2 1/2 tahun sudah mulai berbuah. Bunganya berukuran kecil-kecil berwama putih dan buahnya berbentuk bulat sebesar bola pingpong berwarna (kulit luar) hijau atau kekuning-kuningan.

Buah jeruk nipis yang sudah tua rasanya asam. Tanaman jeruk umumnya menyukai tempat-tempat yang dapat memperoleh sinar matahari secara langsung.

Syarat Tumbuh :

a. Iklim

· Ketinggian tempat : 200 m – 1.300 m di atas permukaan laut · Curah hujan tahunan : 1.000 mm – 1.500 mm/tahun · Bulan basah (di atas 100 mm/bulan): 5 bulan – 12 bulan · Bulan kering (di bawah 60 mm/bulan): 0 bulan – 6 bulan · Suhu udara : 200 C – 300 C · Kelembapan : sedang – tinggi · Penyinaran : sedang

b. Tanah

Jenis : latosol, aluvial, andosol. · Tekstur : lempung berpasir lempung dan lempung liat · Drainase : baik · Kedalaman air tanah : 40 cm – 170 cm dari permukaan tanah · Kedalaman perakaran : di bawah 40 cm dari permukaan tanah · Kemasaman (pH) : 4 – 9 · Kesuburan : sedang – tinggi

c. Pedoman Bertanam

Pegolahan Tanah · Buatkan lubang tanam berukuran 50 cm x 50 cm x 40 cm. Tanah bagian atas dipisahkan dari tanah di bawahnya, kemudian diberi pupuk kandang. Tanah bagian bawah dimasukkan kembali, kemudian disusul tanah bagian atas.

c. Persiapan Bibit

Jeruk nipis dapat diperbanyak secara cangkok dan okulasi.

d. Penanaman

Bibit ditanam pada lubang tanam yang telah disediakan. · Jarak tanam 6 m x 6 m

Nama Lokal :
Lime (Inggris), Lima (Spanyol), Limah (Arab); Jeruk Nipis (Indonesia), Jeruk pecel (Jawa); Limau asam (Sunda).

Komposisi

Kandungan Kimia : Jeruk nipis mengandung unsur-unsur senyawa kimia yang bermanfaat. Misalnya : limonen, linalin asetat, geranil asetat, fellandren dan sitral. Di samping itu, jeruk nipis mengandung asani sitrat.

100 gram buah jeruk nipis mengandung :

- vitamin C 27 miligram

- kalsium 40 miligram

- fosfor 22 miligram

- hidrat arang 12,4 gram

- vitamin B 1 : 0,04 miligram

- zat besi : 0,6 miligram

- lemak : 0,1 gram

- Kalori : 37 gram

- Protein : 0,8 gram dan

- air : 86 gram

Khasiat Jeruk Nipis Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Buah jeruk nipis sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Filosofi pengobatan India kuno Ayurveda percaya bahwa makanan pertama yang kita santap di pagi hari akan mengatur suasana hati selama seharian. Dengan kepercayaan itu, mereka minum segelas air hangat yang diberi potongan jeruk nipis atau lemon.

Segelas air hangat dan jeruk nipis itu menstimulasi saluran cerna dan gerakan peristaltik usus kita. Dalam waktu tak lama setelah minum, urusan BABpun jadi lancar. Racun-racun di saluran cerna terbuang dengan mudah. Selain itu, jeruk nipis bagus untuk tubuh karena kaya akan vitamin dan mineral.

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa jeruk nipis bisa menurunkan kolesterol. Jeruk nipis bukan hanya menyehatkan kadar lemak dalam tubuh, tetapi juga bisa jadi pilihan untuk mengurangi garam saat mengolah makanan. Jeruk jenis ini juga diyakini bisa lebih mengeluarkan aroma masakan. Masakan jadi lebih lezat dan sehat.

Berikut beberapa manfaat lain jeruk nipis bagi kesehatan dan kecantikan tubuh :

- Air jeruk nipis yang diberi sedikit air kapur sirih dapat melenyapkan gatal-gatal di tenggorokan dan menyembuhkan batuk serta pilek. Dengan meminum air jeruk nipis secara teratur, tiap pagi, siang dan malam, akan dapat menjamin kestabilan kerampingan badan, juga mencegah batuk. Untuk meengobati batuk, campurlah perasan jeruk nipis dengan kecap.

- Dengan menggosok-gosokkan jeruk nipis pada kulit dapat membuat pori-pori kulit menjadi lebih kecil dan juga dapat melenyapkan lemak pada kulit yang berminyak.

- Dapat membuat kulit menjadi lebih putih, halus, dan lembut, caranya adalah dengan menggosok-gosokkan jeruk nipis pada kulit tubuh.

- Untuk membuat kuku bersih dan cemerlang, gunakanlah sedikit air jeruk nipis untuk menggosok kuku yang buram.

- Untuk jenis rambut berminyak yang biasanya cepat kotor, cucilah dengan air hangat yang telah dicampur perasan air jeruk nipis. Hasilnya, selain tak cepat kotor, rambut akan menjadi lebih halus, lembut dan kemilau.

- Untuk menghilangkan ketombe, gunakan air perasan jeruk nipis pada kulit kepala. Biarkan kering selama 20 sampai 30 menit, lalu dikeramas. Lakukan dua atau tiga kali.

- Melemaskan rasa tegang pada otot, misal pada tangan, kaki, ataupun bagian lainnya, dengan cara: Air perasan jeruk nipis ditambah sedikit air, kemudian digosokkan hingga rata pada bagian yang dirasakan sakit atau tegang. Bahkan, ada pula air perasan buah jeruk nipis ditambahkan ke dalam air hangat di dalam ember kecil, kemudian digunakan untuk merendam kaki bagian bawah maka rasa pegal-pegal atau sakit akan berkurang.

- Menurunkan rasa panas badan, terutama pada anak-anak. Air perasan jeruk nipis ditambah selembar daun sirih, ditambah air hangat, digunakan untuk bahan pengompresan maka rasa panas akan cepat hilang kalau dibandingkan hanya dengan air tanpa campuran.

- Obat antimabuk, yaitu sebelum atau selama perjalanan panjang meminum perasan air buah jeruk nipis, terutama bagi mereka yang biasa dilanda mabuk perjalanan. (Berbagai Sumber)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger